Rabu, 12 Januari 2011

Wisata Labuan Bajo

Ada yang pernah dengar apa itu Labuan Bajo??.Yah..kalau anak pariwisata wajib tahu apa dan dimana itu labuan bajo. Labuan Bajo merupakan Ibu Kota dari Manggarai Barat Nusa Tenggara Timur. Sebelumnya, kota ini hanya sebuah Kecamatan, dan tidak banyak orang yang mengenalnya. Nama Labuan Bajo berasal dari para pelayan Bugis yang datang terdahulu dan pada akhirnya menetap disini. Kota ini menjadi pintu masuk para wisatawan domestik dan luar negeri yang akan mengunjungi Pulau Komodo dan Pulau Rinca.

Kota Labuan Bajo dikelilingi begitu banyak pulau yang maha dahsyat indahnya, tentunya dengan hamparan pasir putih dan birunya air laut yang mengelilingi pulau tersebut. Pulau yang paling sering dikunjungi seperti Pulau Bidadari, Pulau Sabolo, Pulau Selayar Besar dan Kecil, serta Pulau Komodo yang kini sedang dalam tahap perjuangan memperebutkan "New Seven Wonders".



Bandara Komodo merupakan Bandara yang berada di Kota Labuan Bajo, yang mana sampai saat ini frekuensi kedatangan pesawat semakin meningkat mengingat semakin hari wisata Indonesia bagian Timur sedang banyak dicari wisatawan domestik maupun mancanegara karena keindahannya yang masih sangat terjaga. Masyarakat disinipun sangat ramah-ramah, sehingga para wisatawan tak perlu khawatir akan keamanan disini.
Yang diatas merupakan rumah adat khas Kota Labuan Bajo. Penduduk Labuan Bajo banyak yang berasal dari Sulawesi (Bugis), Bali, Padang, dan Jawa selain dari penduduk asli Manggarainya itu sendiri.


Meskipun Labuan Bajo hanya kota kecil, tapi disini sudah banyak rumah makan dan hotel mulai dari kelas melati hingga berbintang yang bisa kita temui. Contohnya hotel berbintang diatas (Hotel Jayakarta), serta bandara yang dapat pula disinggahi oleh pesawat yang hanya berkapasitas 50 orang saja.

Suka snorkeling atau diving?? Labuan Bajo merupakan pilihan tepat untuk anda yang gemar snorkeling dan diving. Dapat dilihat dari gambar foto diatas, bahwa laut di Labuan Bajo masih sangat bersih dan indah. Banyak sekali terumbu karang yang warna-warni dan ribuan hewan laut yang memberikan nuansa penuh pesona, contohnya seperti lumba-lumba, ikan manta, dan ikan-ikan lainnya. Arus lautnya pun tidak terlalu deras sehingga memberikan kenyamanan para penggemar snorkeling dan diving serta para wisatawan untuk berlama-lama menyaksikan surga bawah laut ini.



Gambar diatas merupakan salah satu gugusan pulau yang ada di Labuan Bajo. Indah bukan??. Berikut saya akan jelaskan akses untuk menuju kesana.

Akses untuk menuju Labuan Bajo tidaklah sulit, anda bisa memilih 3 alternatif perjalanan, yaitu :
1. (Melalui jalur darat) ; anda dapat memulainya dari Kota Ende dan Maumere Maumere (Kota bagian Timur Flores) dan
     menuju Labuan Bajo.
2. (Melalui jalur laut) ; perjalanan anda dapat dimulai dari Pulau Bali dan Kupang NTT menuju pelabuhan Kota Labuan Bajo.
3. (Melalui jalur udara) ; pesawat akan dimulai dari Bali dan Kupang NTT menuju Bandara Komodo, Labuan Bajo.

Mudah bukan??Tunggu apa lagi untuk segera bergegas mengunjungi Kota Labuan Bajo. Lihat dan buktikan sendiri keindahannya..jangan lupa share disini ya foto sama pengalamannya.


Ok! mungkin segitu informasi yang bisa saya share sama teman-teman semua..semoga bermanfaat untuk pencerahan jika ingin berkunjung kesana.


Mau tahu wisata apa lagi yang akan saya share disini??Secepatnya akan saya share disini. tunggu saja. :D

salam.

Rianne-
Mahasiswa Manajemen Pemasaran Pariwisata
Universitas Pendidikan Indonesia Bandung.

2 komentar:

  1. ternyata indonesia memiliki potensi wisata yang luar biasa..
    mudah-mudahan suatu saat nanti saya bisa mengunjungi Labuan Bajo

    Sungguh info yang sangat menarik
    nice share...

    BalasHapus
  2. masih banyak kok tempat2 yang bagus..
    nanti saya share lagi ya.. (:

    BalasHapus